4 LANGKAH CARA PROFIT
TRADING OPTION DI AWAL MARKET DENGAN INDIKATOR BOLLINGER BANDS
(Cara dan Indikator "profitrutin" ini Terbukti
Berakurasi Sangat Tinggi dan Handal Sebagai Mesin Pencetak Dolar)
4
Langkah Cara Profit Trading di Awal Market:
1. Persiapan
Pre-Market.
- Menyalakan
laptop dan buka grafik Thinkorswim minimal 1 jam sebelum market buka, jadi
kalau saat ini market buka jam 8:30 berarti persiapan anda jam 7:30.
- Pilih
Option yang mempunyai liquiditas baik dan memiliki nilai spread rendah yaitu
selisih antara harga ask dan harga rendah seperti yang terdapat pada saham QQQ,
AAPL dan SPY. Anda juga bisa memilih
saham yang termasuk liquid tetapu memilik nilai spread yang agak lebar
diantaranya adalah NFLX, LNKD, BIDU, TSLA, GOOG, AMZN dan lain-lain.
- Apabila dalam rekening anda hanya tersedia modal sekitar
1.000 dolar, saya menyarankan anda trading QQQ, AAPL dan SPY saja.
- Amati dengan seksama pergerakan harga (Price Action) selama
satu jam sebelum market buka tersebut.
Hati-hati dalam mengamati dan anda sebaiknya disamping menggunakan indikator
bollinger bands juga memasang indikator lain sebagai konfirmasi untuk
memperkuat keputusan yang diambil dari bollinger bands tersebut.
- Apabila beberapa saat sebelum market buka garis bollinger
bands mengalami penyempitan hal ini menandakan bahwa pasar mengalami titik
krusial yang dengan istilah lain biasa disebut sebagi keadaan squeeze, maka
anda harus bersiap-siap dan waspada karena kemungkinan beberapa saat setelah
bollinger bands mengalami squeeze ini akan terjadi ledakan trend harga yang
sangat kuat dan biasanya trend akan berlangsung agak panjang.
Sehingga pada saat-saat seperti ini sangat potensial sekali untuk memperoleh
keuntungan yang besar dari market yang mengalami volatilitas tersebut. Mudah rasanya
untuk memperoleh profit ratusan bahkan ribuan dolar pada keadaan seperti
tersebut diatas.
- Akan tetapi saya sangat menganjurkan anda
untuk selalu menerapkan strategi profit locking dan stop
loss. Hal ini diperlukan untuk mengantisipasi apabila terjadi kesalahan
dalam pengambilan keputusan pembelian. Misalnya dalam keadaan tren naik anda
bermaksud untuk membeli Call Option, akan tetapi karena tergesa-gesa atau sebab
lain anda salah pembelian, bukan call option yang anda beli, tetapi malah
sebaliknya anda membeli put option tabpa anda sadari karena kesalahan tadi. Maka
apabila hal ini terjadi dan anda sudah menerapkan strategi stop loss maka tidak
akan terjadi kerugian yang besar, melainkan hanya rugi sebatas nilai stop loss
yang anda berikan. Keadaan lain yang mungkin bisa terjadi adalah adanya
perubahan trend harga yang tiba-tiba dan perubahan tersebut sangat kuat, kalau
anda tidak mengunci dengan strategi stop loss maka akan sangat berbahaya dengan
modal anda, tetapi apabila sudah memasang kunci stop loss maka akan aman-aman
saja dengan modal anda.
2. Persiapan
pada menit-menit pertama pasar buka.
- Setelah beberapa saat tadi harga dan bollinger bands
mengalami squeeze, jangan tergesa-gesa masuk, tunggu dulu sampai pergerakan
harga menunjukkan arah yang jelas, perhatikan betul pergerakan harga di
menit-menit pertama ini.
- Pada inilah momen yang paling penting karena ledakan
pergerakan harga biasanya akan terjadi yang disebut dengan breakout yang
ditandai dengan semakin melebarnya garis bollinger bands.
3. Mengambil
Keputusan Beli Call Option.
- Ketika
sebelum dan saat market buka pergerakan harga dan garis bollinger bands berada
pada area titik jenuh bawah (Oversold), maka kemungkinan besar arah trend
berikutnya akan naik.
- Dan
apabila pada saat pasar buka ini mengalami breakout dan arah trend menunjukkan
naik, maka anda harus siap-siap dan beli Call Option, yang dalam Indikator kami
(profitrutin) ditandai dengan ketiga-tiganya dari garis bollinger bands berubah
warna menjadi hijau dan munculnya sinyal “Beli
Call”.
Untuk lebih jelasnya dan
sebagai ilustrasi lihat beberapa contoh berikut ini dari saham APPL di akhir
mei dan awal juni 2016:
(untuk
melihat nama saham, tanggal dan bulan terletak di pojok kiri atas).
- Titik
entri di kandel pertama karena indikator sudah menunjukkan beli call option dan
waktu melakukan pembelian saham AAPL tersebut tereksekusi di harga $99,20 (lihat
gambar diatas)
- Dan setelah
35 menit kemudian yaitu setelah pergerakan harga berjalan 7 kandel, kalau
masing-masing kandel membutuhkan waktu 5 menit berarti 7 kandel sama dengan 35
menit, maka harga sudah mengalami kenaikan 60 digit atau 60 point.
- Untuk
menghitung profitnya adalah 60 x nilai delta. Dengan nilai delta 0,5 maka akan
didapat profit sebesar 60 x 0,5 = $30 untuk pembelian 1 kontrak saham. Dan apabila
membeli 10 kontrak berarti keuntungan yang didapat adalah 30 x 10 = $300 hanya
dalam waktu 35 menit.
- Hanya
sebagai perkiraan bahwa untuk melakukan pembelian 1 kontrak saham AAPL dengan
nilai delta 0,5 adalah membutuhkan modal sekitar $150 berarti apabila membeli
10 kontrak maka membutuhkan moda sekitar $1.500,-
4. Mengambil
Keputusan Beli Put Option.
- Ketika
sebelum dan saat market buka pergerakan harga dan garis bollinger bands berada
pada area titik jenuh atas (Overbought), maka kemungkinan besar arah trend
berikutnya akan turun.
- Dan
apabila pada saat pasar buka ini mengalami breakout dan arah trend menunjukkan
turun, maka anda harus siap-siap dan beli Put Option, yang dalam Indikator kami
(profitrutin) ditandai dengan ketiga-tiganya dari garis bollinger bands berubah
warna menjadi merah dan munculnya sinyal “Beli
Put”.
Untuk lebih jelasnya dan
sebagai ilustrasi lihat beberapa contoh berikut ini dari saham NFLX di akhir
mei dan awal juni 2016:
(untuk
melihat nama saham, tanggal dan bulan terletak di pojok kiri atas).
Cara menghitung profit dari grafik saham NFLX diatas:
- Titik
entri di kandel pertama karena indikator sudah menunjukkan beli Put option dan waktu
melakukan pembelian saham NFLX tersebut tereksekusi di harga $99,80 (lihat
gambar diatas)
- Dan setelah
50 menit kemudian yaitu setelah pergerakan harga berjalan 10 kandel, kalau
masing-masing kandel membutuhkan waktu 5 menit berarti 10 kandel sama dengan 50
menit, maka harga sudah mengalami kenaikan 180 digit atau 180 point, karena di
menit ke 50 harga berada pada posisi 98,00.
- Untuk
menghitung profitnya adalah 180 x nilai delta. Dengan nilai delta 0,5 maka akan
didapat profit sebesar 180 x 0,5 = $90 untuk pembelian 1 kontrak saham. Dan apabila
membeli 10 kontrak berarti keuntungan yang didapat adalah 90 x 10 = $900 hanya
dalam waktu 50 menit.
- Sebagai
perkiraan bahwa untuk melakukan pembelian 1 kontrak saham NFLX dengan nilai
delta 0,5 adalah membutuhkan modal sekitar $250 berarti apabila membeli 10
kontrak maka membutuhkan moda sekitar $2.500,-
5.